Novela, Peraih Medali Emas Tenis Lapangan POMNAS XVI
Atlet yang naik di podium juara 1 pada Upacara Perhormatan Pemenang cabang olah raga tenis lapangan tunggal putri adalah Novela Rezha Millenia Putria Sari. Novela, atlet DIY dengan segudang prestasi di cabor tenis lapangan, berhasil menyabet dua medali, medali emas kategori tunggal putri dan medali perak kategori ganda campuran berpasangan dengan Achad Imam. Berbagai prestasi yang telah diraihnya antara lain juara 2 ganda putri PON 2016, juara 1 ganda putri ASG Singapore 2017, juara 3 tunggal putri Pegadaian Open Lombok 2019.
Novela mulai gemar bermain tenis lapangan sejak berusia 7 tahun. Keluarganya merupakan penggemar olahraga ini sehingga selalu memberikan dukungan untuk terus maju dan berprestasi. Penggemar olahraga dan travelling ini saat ini tercatat sebagai mahasiswa Program Studi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Yogyakarta. Ia biasa berlatih dengan memanfaatkan waktu senggang, baik di lapangan atau di mana saja yang dapat meningkatkan potensi diri.
Bagi Novela, memiliki kepercayaan dan keyakinan untuk menang merupakan kunci keberhasilan dalam meraih prestasi. Atlet penyuka warna hitam ini berpesan kepada rekan-rekan mahasiswa untuk terus berlatih, berprestasi tanpa mengorbankan kuliah, “Teruslah berlatih dengan giat walaupun kita sibuk dengan jadwal kuliah dan selalu meningkatkan prestasi tanpa meninggalkan kuliah,” pungkasnya.